Usaha Mikro, Kecil,
dan Menengah (UMKM) merupakan kelompok pelaku ekonomi terbesar dalam
perekonomian Indonesia dan terbukti menjadi katup pengaman perekonomian nasional
dalam masa krisis, serta menjadi dinamisator pertumbuhan ekonomi pasca krisis
ekonomi. Selain menjadi sektor usaha yang paling besar kontribusinya terhadap
pembangunan nasional, UMKM juga menciptakan peluang kerja yang cukup besar bagi
tenaga kerja dalam negeri, sehingga sangat membantu upaya mengurangi
pengangguran.
Salah satu kunci keberhasilan usaha
mikro, kecil dan menengah adalah adalah tersedianya pasar yang jelas bagi
produk UMKM. Sementara itu kelemahan mendasar yang dihadapi UMKM dalam bidang pemasaran
adalah orientasi pasar rendah, lemah dalam persaingan yang kompleks dan tajam
serta tidak memadainya infrastruktur pemasaran. Menghadapi mekanisme pasar yang
makin terbuka dan kompetitif, penguasaan pasar merupakan prasyarat untuk
meningkatkan daya saing. Oleh karena itu, peran pemerintah diperlukan dalam
mendorong keberhasilan UMKM untuk memperluas akses pasar melalui pemberian
fasilitas teknologi informasi berbasis web yang dapat digunakan sebagai media
komunikasi bisnis global.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar